FEEL TIRED WITH YOUR BULLSHITS

huff akhirnya bisa juga..

Selasa, 21 September 2010

WARNA MATAHARI


Mungkin semua orang masih beranggapan bahwa matahari itu mempunyai warna kuning tapi sebenarnya Warna Matahari Putih lho, dan ini bukan hanya masyarakat indonesia saja yang mempunyai pendapat seperti ini, tetapi hampir semua masryarakat di dunia ini mempunyai pendapat seperti itu. Tapi apakah anda semua tahu bahwa anggapan mereka semua salah.

Sebenarnya, matahari mengeluarkan energinya melewati seluruh spektrum elektromagnetik. Energi ini terdiri dari sinar X, transmisi radio, dan sekitar bagian tengah spektrum terdapat cahaya tampak Sinar matahari terlihat putih, disebabkan karena matahari terdiri Dari intensitas yang kurang lebihnya persis dari rata-rata panjang gelombang cahaya tampak, dari merah hingga biru.

Sir Isaac Newton adalah salah satu dari ilmuwan pertama yang membuktikan hal ini. Pada tahun 1665 da 1666, ia membuat percobaan dengan membuat sinar matahari yang memasuki ruangan gelap, melalui sebuah cela kecil. Ketika melewati prisma sinar itu terbagi menjadi semua warna yang terdapat pada pelangi, dan jatuh di permukaan yang berwarna putih.

Ia telah membuktikan bahwa cahaya putih terdiri dari warna-warna pelangi. Nah sudah cukup jelas bukan bahwa matahari itu sebenarnya berwarna putih ?

adi gini gan,
misalnya kita pake kaos warna putih terus masuk ke ruangan yang lampunya warna merah..otomatis baju kita warna nya jadi merah kan ,kena pantulan sinar tuh lampu..

tapi,
kalo ada mobil warna putih lagi jalan di siang hari kena cahaya sinar matahari..apakah tuh mobil brubah warnanya jadi kuning?? ga kan?..huehuehueuh


Mengapa matahari berwarna merah saat terbit dan terbenam?

Saat matahari terbit dan terbenam, sinar dari matahari melakukan perjalanan yang lebih panjang dibandingkan dengan diwaktu lain seperti siang karena jarak antara kita dan matahari di waktu terbit dan terbenam lebih jauh dibandingkan diwaktu siang. Warna sinar yang mampu mencapai kita adalah warna yang mempunyai gelombang sinar lebih panjang yaitu merah. Inilah sebabnya mengapa matahari terlihat merah diwaktu tersebut...^^

TRUS..MENGAPA MATAHARI BISA TERLIHAT KUNING?????

itu terjadi karena agan membandingkannya dengan langit yang biru, efek ini didapat jika agan memandang langit biru selama beberapa lama, dan dengan cepat melirik matahari. pandangan warna agan telah dialihkan pada warna biru, dan untuk beberapa detik, agan akan melihat matahari dan afterimagenya sebagai kuning kemerahan (afterimage adalah suatu sensasi visual yang selalu terjadi setelah stimulasi oleh penyebab eksternalnya usai).

mengapa begitu banyak orang terkecoh? kita hampir sama seperti tokoh film The Matrix, dimana seluruh sistem sensor dikelabui!!

Satu-satunya orang yang telah melihat cahaya adalah para astronom..

jadi, yang punya saudara,temen,bapak/ibu astronom bisa tanya apa warna matahari sebenarnya???

THANKS..just for share..^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar